Kamis, 08 Desember 2011

3 hari saja






Mengenalmu, hanya lewat Facebook...
kutahu, kata-katamu kadang memancing emosi pembaca...
yang mengkomentari statusmu...

Tak kusangka,
Hari Sabtu, engkau mengatakan akan datang ke Surabaya,
untuk suatu tugas kantor...

Hari Minggu kemarin kau mengirim SMS kepadaku,
menanyakan alamat rumahku dan kau ingin mampir! Dan, kau bawakan 'kado' untukku. Ini kado yang kedua setelah kado pertamamu dulu.

Namun kau memutuskan untuk langsung ke hotel,
tempat diadakannya seminar untuk menambah ilmu dan pengetahuanmu...

SENIN, 5 DESEMBER 2011

Senin sore, barulah kutemui kamu di lobby hotel itu.
Tawamu keras dan lepas, wajahmu sumringah, dan kita sangat cepat menjadi akrab...

Perbincangan demi perbincangan meluncur dari mulut kita, membagikan pengalaman hidup, pandangan dan visi ke depan yang ingin kita raih. Ada banyak persamaan kita tentang pandangan hidup, sikap kita terhadap lingkungan kita... dan hoby kita juga sama.

Malam itu, kita juga berjalan keliling beberapa daerah di Surabaya, bersama teman-temanmu... yang menyertaimu. Setelah itu, kita bersama-sama 'ngopi' di Taman Bungkul. Terpaksa kutinggalkan kalian, karena tumpukan tugas menantiku esok.

Hari itu, sangat melelahkan, tapi aku gembira, sebab bertemu denganmu, yang selama ini hanya kukenal lewat Facebook saja.

SELASA, 6 DESEMBER 2011

Hari itu kita tidak berkomunikasi, dan aku tidak bertemu denganmu. Urusan di kantor dan pekerjaanku dan kegiatan keluargaku menyita waktuku.

Rencanamu, kau akan pergi mencari makan 'nasi bebek' bersama teman-temanmu.

RABU, 7 DESEMBER 2011

Hari ini, kita tak berjumpa lagi, sebab kemarin saudara misan istriku datang dari Blitar, mencari buku untuk kuliahnya. Dan, sore harinya kami harus mengantar dia ke terminal Bungurasih, ke kota Kediri. Hujan deras sore hati itu membuat aku dan istriku terjebak di terminal bis itu cukup lama.

KAMIS, 8 DESEMBER 2011

Sepulang dari kantorku, aku mampir lagi ke hotelmu.
Di dalam bis kota, aku menerima SMSmu yang menyatakan kau juga meninggalkan rumah temanku, hanya untuk bertemu denganku.

Di kamar hotel, sambil menikmati koleksi Gambar-gambar fantasy / superheroku, kita nonton acara televisi.

Kita berbincang, berjalan kaki menuju Taman Bungkul.
Di sana, kuhabiskan 1 mangkuk nasi soto ayam dan kamu habiskan 2 mangkuk!

Setelah itu kita duduk berdua, di tengah banyak orang-orang yang juga menikmati sejuknya udara malam itu di Taman Bungkul, ada yang sendirian, ada yang berduaan, ada yang ber-foto, bermain bersama anak-anak mereka, tak ketinggalan para penjual makanan ringan dan teh atau kopi panas.

Seorang penjual KOPI HANGAT menyapa kita, dan kita membeli 2 gelas kopi... aku sempat menggoda penjual kopi itu dan membuatmu tertawa tergelak-gelak!

Tentang cita-cita kita, mimpi kita, keluarga kita dan orang-orang yang ada di sekitar kita.

Tak terasa, hanya 3 hari saja kita bertemu...
Besok Jumat engkau pergi, kembali ke kotamu...
dan kita hanya bisa berbincang lewat media elektronik...

Sukses buatmu, dan salam kenalku buat keluargamu, dan 3 pendekar di rumahmu!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar